15 Dokter Akhiri Tugas
KEPAHIANG, BE – Sebanyak 15 dokter spesialis interenship kemarin (2/9) resmi meninggalkan tempat tugas di Kepahiang. Hal tersebut karena masa magang sudah berakhir terhitung kemarin. \"Para dokter internship ini sudah setahun magang di Kepahiang sehingga pada hari ini para dokter ini kita lepas untuk kembali kepusat,\" ujar Wakil Bupati Kepahiang Bambang Sugianto SH MH yang melepas 15 dokter ini kemarin di aula Setda Kepahiang. Dikatakannya, 15 dokter tersebut telah mengabdi selama lebih kurang 1 tahun di Kabupaten Kepahiang. Mereka ditempatkan di Puskesmas Pasar Kepahiang dan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kepahiang. \"Saya ucapkan terima kasih kepada para calon dokter tersebut atas pengabdian selama 1 tahun di Kepahiang, kami mendoakan supaya kalian sukses dalam menyelesaikan studinya serta sukses juga untuk pekerjaannya,\" jelas Wabup. Menurut Wabup, dalam menjalankan tugas di Kepahiang, tenaga dokter intrenship ini sangat membantu sekali dalam proses pemberian pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Terlebih lagi para dokter ini sebagian besar merupakan dokter spesialis yang memang sangat dibutuhkan keberadaanya di RSUD Kepahiang. \"Kami juga mohon maaf apabila ada kekurangan baik itu penempatan maupun finansial,\" tambah Wabup. Sementara itu, dalam pelepasan tenaga dokter internship ini turut dihadiri juga dari Anggota DPRD Kepahiang Hj Ice Rakizah Bando, Direktur RSUD Kepahiang Tajri Fauzan SKM MSi, dan pejabat di lingkungan Dinkes Kepahiang. (505)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: